Sabtu, 10 Maret 2012

Info baru

Benchmarking adalah istilah untuk mengacu pada pengetesan performa komputer dari hardware yang dimilikinya dan memberikan penilaian terhadap hasil yang diperoleh. Nilai yang diperoleh bisa berupa:
- Waktu yang dihabiskan untuk melakukan komputasi matematika yang kompleks.
- Kecepatan transfer data, misalnya proses baca/tulis data di harddisk atau RAM.
- Performa kartu grafis dan efek tampilan apa saja yang mampu ditampilkan.
- Tingkat rendering games misalnya dalam bentuk satuan FPS.
- Kecepatan kalkulasi per detik yang dilakukan CPU dalam menyelesaikan suatu instruksi program.
- dan lain-lain.

Untuk melakukan benchmarking diperlukan software khusus. Untuk Windows 7 tersedia program Windows Experience Index. Program ini sudah melekat pada sistem operasinya, jadi tinggal dipakai.

Caranya klik kanan pada ikon atau menu Computer terus pilih properties. Carilah menu Windows Experience Index. Jika kamu belum pernah menjalankan program ini, biasanya akan disuruh oleh sistem operasi untuk mencobanya. Proses akan berjalan beberapa menit (tergantung performa komputer). Proses benchmarking akan dilakukan terhadap:

- Processor
- RAM
- Graphics
- Gaming Graphics
- Primary Harddisk

Setiap prosesnya akan menghasilkan suatu nilai (subscore). Dan hasil kesimpulannya didapatkan pada bagian base score. Nilai base score diambil dari nilai subscore terkecil. Proses benchmarking ini berguna untuk mengetahui kelemahan pada bagian apa yang dimiliki oleh hardware komputermu. Selamat mencoba...

_______________________________________________________
(C) 2012 Computer Science Solution (CSS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar