Rabu, 04 April 2012

Lomba Artikel dycko-novanda.com

Deadline: 2 mei 2012 pukul 21.00

ilustrasi

Info kiriman mas aan wiyoko via email.(Thax sob da kirim infonya)

Buat sobat info lomba yang cari2 lomba artikel, monggo disimak info berikut ini, Eits pesertanya harus masih pelajar(SMP, SMA sederajat).
Cekidot:
Belajar adalah hal yang sangat menyenangkan, apabila disertai dengan rasa bahagia ketika melaksanakannya, namun belajar adalah suatu yang membosankan apabila disertai dengan kemalasan. Belajar merupakan kewajiban yang sangat penting, selain meningkatkan kemuliaan sebagai manusia, juga berfungsi sebagai senjata untuk memerangi segala rintangan yang ada didepan. Tentu saja, sebagai makhluk sosial, kadang kita tidak bisa belajar dengan sendirinya, belajar tanpa teman dan pendamping akan membuat belajar kurang mengasyikkan.
Oleh karena itu, untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional yang akan datang sebentar lagi, dycko-novanda(dycko-novanda.com) mengadakan lomba menulis artikel khusus bagi pelajar Indonesia, khususnya bagi pelajar SMP, MTS, SMA, SMK, dan MA (Madrasah Aliyah). Yang tiada lain tujuan dari lomba ini adalah untuk membangkitkan gairah belajar bagi pelajar, dan memberikan rasa optimis yang tinggi bagi pelajar untuk selalu yakin dapat meraih kesuksesannya.

--> Adapun tema yang dapat dipilih dari lomba menulis artikel yang diadakan adalah:
Mengatasi Rasa Malas Ketika Belajar
Cara Belajar Efektif Berdasarkan Pengalaman
Mencintai Pelajaran Yang Tidak Dicintai
Seperti Apakah Guru Yang Baik Itu?
Waktu Belajar Yang Menyenangkan
--> Persyaratan umum:
Pelajar SMA, SMK dan Madrasah Aliyah Seluruh Indonesia
Peserta tidak dikenakan biaya alias GRATIS
Artikel yang dikirim merupakan karya perorangan dan bukan karya kelompok
Artikel belum pernah dilombakan atau dimuat diberbagai media cetak, media elektronik atau majalah
Peserta diperbolehkan mengirim lebih dari satu judul artikel
Peserta harus menyertakan identitas diri diketik di Ms.Word, sesuai yang terdapat pada kartu pelajar
Karya yang dikirm bukanlah karya dari hasil copy atau plagiat
Share info ini kepada teman-teman kamu yang juga masih sekolah
--> Persyaratan Artikel:
Artikel ditulis di Ms.Word
Jumlah kata minimal 700 kata atau paling tidak 2 lembar
Huruf berupa Times New Roman dengan ukuran 12
Ukuran kertas A4 dengan spasi 1,5
Margin kertas > Atas: 4 cm, Bawah: 3 cm, Kiri: 4 cm, Kanan: 3 cm
Artikel lomba dan identitas diri dikirimkan ke emaildyckonovanda@gmail.com dengan subjek : "Lomba Menulis Artikel"
Lomba dilaksanakan mulai tanggal 2 April s/d 2 mei
Pengiriman Paling Lambat pada tanggal 2 Mei pukul 21.00
--> Penilaian artikel lomba:
Unik: kata-kata dan bahasanya mudah dipahami
Informatif: berisi tips-tips dan informasi
Edukatif: Memberikan ajakan menuju hal yang baik
--> Adapun hadiahnya:

1. Untuk semua kategori:
Juara 1 = Hadiah uang Rp. 300 ribu + piagam penghargaan digital, SMP dan SMA
Juara 2 = Hadiah uang Rp. 150 ribu + piagam penghargaan digital, SMP dan SMA
Juara 3 = Hadiah uang Rp. 100 ribu + piagam penghargaan digital, SMP dan SMA
Semua peserta = mendapatkan piagam penghargaan digital
--> Pengumuman Pemenang:
Sebelum pemenang diumumkan, artikel yang masuk akan dinilai oleh juri, selama kurang lebih 1 minggu setelah hari terakhir penutupan lomba.
Dan pengumuman paling lambat diumumkan pada tanggal 12 Mei (bertepatan dengan Hari Ulang Tahunnya Dycko-Novanda).
Pemenang ditentukan berdasarkan penilaian juri dan tidak bisa diganggu gugat.
Informasi selanjutnya dapat ditanyakan langsung melalui facebook salah satu juri lomba,
Facebooknya = www.facebook.com/awiyoko

Demikianlah adik-adikku semuanya yang saya banggakan, lomba ini adalah lomba sederhana yang insyaAllah dapat memberikan training kepada adik-adik untuk meningkatkan bakat dan minat adik-adik, ayo tunggu apalagi, buatlah artikelnya sekarang juga, dan segera kirim, dan jangan lupa untuk bertanya-tanya mengenai lombanya melalui facebook diatas tadi. Tetap semangat, kejarlah impianmu, karena impian tidak akan berlari menjauh darimu, ia akan tetap menunggumu menggapainya. ^_^

Contact person: 085648367486

Tidak ada komentar:

Posting Komentar